Ups, apakah anda mengalami masalah dengan
ketombe?
Sering menggaruk-garuk kepala akibat rasa gatal yang tiba-tiba muncul di kulit kepala?
Sering menemukan ketombe muncul di sela-sela rambut bahkan berjatuhan ke bahu?
Maka anda perlu mencoba
cara mengatasi ketombe secara alami berikut ini.
Cara Menghilangkan Ketombe
Ketombe merupakan salah satu masalah kesehatan di kulit kepala yang timbul atau muncul akibat pengelupasan sel kulit mati di kulit kepala secara berlebihan dan biasanya menimbulkan rasa gatal, kurang nyaman, dan jika tidak cepat diatasi, bukan tidak mungkin ketombe bisa menjadi penyebab masalah kerontokan rambut.
Ada banyak produk seperti shampoo yang dapat anda pergunakan untuk mengatasi masalah ketombe, namun jika anda ingin mencoba
mengatasi ketombe secara alami, anda dapat mempergunakan bahan alami untuk membantu mengatasi dan menghilangkan ketombe di kulit kepala anda.
Salah satu bahan alami yang bisa anda manfaatkan khasiatnya untuk menghilangkan ketombe adalah bawang merah.
Kandungan
triterpenoid dan
sulfur yang terkandung di dalam bawang merah dipercaya memiliki khasiat dapat menekan tingkat atau jumlah produksi minyak di kulit kepala, hingga menghambat proses tumbuhnya jamur di kulit kepala yang bisa menjadi salah satu penyebab timbulnya ketombe.
Cara Menghilangkan Ketombe Dengan Bawang Merah
Untuk cara mengatasi ketombe dengan memanfaatkan khasiat bawang merah caranya tidaklah sulit, anda hanya perlu menyiapkan 4 siung bawang merah berukuran sedang.
Tumbuk bawang merah tersebut hingga benar-benar halus.
Kemudian, bawang merah yang telah ditumbuk halus tersebut anda oleskan di kulit kepala hingga merata sambil dipijat perlahan agar kandungan zat bermanfaat dalam bawang merah meresap ke dalam kulit kepala anda.
Baiknya, penggunaan
bawang merah untuk mengatasi ketombe dengan cara di atas anda lakukan sebelum mandi atau mencuci rambut, dan lakukan secara teratur agar masalah ketombe yang anda alami cepat teratasi dan tak ada lagi ketombe di kulit kepala anda, selamat mencoba.
Belia Cantik