Kulit wajah yang terlihat putih cerah seringkali diyakini dapat meningkatkan kecantikan atau daya tarik seorang perempuan, oleh karena itulah, banyak perempuan yang menginginkan memiliki kulit wajah yang terlihat putih, dan bisa jadi anda termasuk salah satunya. Sebenarnya, banyak cara yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan kulit wajah yang terlihat cerah atau putih, beberapa diantaranya akan kita ulas di artikel
cara memutihkan wajah dengan cepat berikut ini.
Cara Memutihkan Wajah
Berikut ini merupakan
cara memutihkan kulit wajah yang bisa anda ikuti
Kenali Jenis Kulit Wajah Anda
Jenis kulit wajah anda menentukan cara perawatan kulit wajah yang wajib anda lakukan.
Untuk anda yang memiliki jenis kulit kering, sebaiknya anda menggunakan produk pelembab untuk menjaga kelembaban alami kulit wajah anda, karena tanpa pelembab kulit wajah anda akan semakin kering dan terlihat kusam.
Sedangkan bagi anda pemilik kulit berminyak, ada baiknya anda menggunakan produk pencuci wajah yang cocok untuk kulit berminyak, karena kulit wajah yang berminyak membuat kotoran dan debu lebih mudah menempel dan dapat menyebabkan masalah di kulit wajah seperti kulit yang terlihat gelap dan kusam, dan jerawat.
Bersihkan Wajah Setelah Beraktifitas Seharian
Sangat penting untuk selalu membersihkan wajah dengan baik di malam hari sebelum anda tidur, karena kotoran dan debu, serta sisa make up yang tidak dibersihkan akan menyumbat pori-pori wajah, memicu timbulnya jerawat, serta menyebabkan kulit wajah kurang sehat dan terlihat kusam.
Cukupi Kebutuhan Cairan Tubuh
Kurang minum terbukti bisa berpengaruh pada kecerahan warna kulit wajah anda. Oleh karena itu, sebaiknya anda cukupi kebutuhan cairan harian, atau perbanyak minum air putih untuk menjaga kulit wajah anda agar tetap sehat.
Gunakan Masker Wajah Secara Rutin
Ada banyak merk produk masker wajah yang bisa anda pergunakan untuk mencerahkan warna kulit wajah anda. Atau, jika anda lebih nyaman menggunakan masker berbahan alami, anda bisa mencoba menggunakan air perasan bengkuang yang telah diparut atau dihaluskan sebagai masker kulit wajah anda setiap hari saat anda bangun tidur. Diamkan masker tersebut agar meresap di kulit wajah selama sekitar 15 menit, kemudian bersihkan kulit wajah anda.
Baca juga, 6 tips memutihkan kulit secara alami
Hindari Faktor Penyebab Kulit Kusam
Selain melakukan perawatan kulit wajah, sebaiknya hindari berada di bawah paparan sinar matahari terlalu lama. Jika aktifitas anda mengharuskan anda untuk selalu berada di luar ruangan, ada baiknya anda menggunakan produk tabir surya beberapa menit sebelum anda beraktifitas.
Selain sinar matahari, terlalu lama berada di ruangan ber-AC juga bisa membuat kulit anda menjadi terlihat kusam, akibat dari terganggunya kelembaban alami kulit.
Sangat disarankan untuk menggunakan pelembab wajah jika aktifitas anda banyak dihabiskan di ruangan ber-AC.
5 Tips di atas merupakan tips dasar untuk anda yang menginginkan memiliki kulit wajah yang terlihat putih dan cerah, jika dicoba dan dilakukan dengan sungguh-sungguh, anda akan segera melihat hasilnya tanpa perlu menunggu lama. Jadi, selamat mencoba tips
cara memutihkan wajah dengan cepat di atas dan semoga bermanfaat.
Belia Cantik